Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







SANG TERANG TELAH DATANG


Minggu 11 Mar 2018

Hari Minggu Prapaskah IV

Dan inilah hukuman itu: Terang telah datang ke dalam dunia, tetapi manusia lebih menyukai kegelapan dari pada terang, sebab perbuatan-perbuatan mereka jahat (Yoh 3:19)

2Taw 36:14-16.19-23; Mzm 137:1-6; Ef 2:4-10; Yoh 3:14-21
---o---

Bagaimana pendapat Anda mengenai dunia zaman sekarang ini? Mungkin ada yang berpendapat bahwa dunia sekarang ini sangat modern dan keren. Ada banyak hal yang dahulu tidak ada, sekarang menjadi ada dan populer. Memang, di satu sisi, begitulah dunia sekarang ini. Namun, jangan mengabaikan bahwa ada satu sisi lain yang terjadi zaman sekarang ini, yaitu 'sisi gelap' yang menggerogoti kehidupan manusia. Sisi gelap ini pun tidak kalah modern dan keren, yang dahulu tidak ada, sekarang menjadi ada dan populer pula.

Sisi gelap ini adalah segala macam perbuatan jahat atau dosa yang dilakukan manusia sendiri. Anda dapat membuat daftar sendiri mengenai sisi-sisi gelap yang terjadi di dunia sekarang ini, yang dulu tidak ada. Atau, Anda juga dapat membuat daftar sisi-sisi gelap yang telah Anda sendiri perbuat selama hidup Anda.

Injil mengatakan, 'Terang telah datang kedalam dunia!' Maka, di masa Prapaska ini marilah kita kembali kepada Tuhan. Kita mau menyambut Sang Terang yang telah datang kedalam dunia ini agar kita yang percaya kepada Sang Terang ini memperoleh keselamatan dan hidup kekal bersama Sang Terang itu sendiri.


(Fr. Kevin de Santi, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.