Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KASIH TUHAN


Senin 04 Mar 2019

Pfak S. Kasimirus

`Namun untuk orang yang menyesal pun Tuhan membuka jalan kembali, dan orang yang kehilangan ketabahan hati dilipur oleh-Nya` (Sir 17:24)

Sir 17:24-29; Mzm 32:1-2.5-7; Mrk 10:17-27
---o---

Pernahkah Anda menyadari bahwa kasih Tuhan sung- guh ajaib dalam hidup Anda? Berapa pun dosa yang kita lakukan dan seberat apa pun itu, jika kita kembali kepa- da-Nya dengan penuh penyesalan, Dia akan menerima kita. Ia membuka kedua tangan-Nya untuk memeluk kita dan memegang tangan kita sekuat mungkin. Dalam kesedihan kita pun Ia selalu hadir di samping kita, namun seringkali kita tidak menyadarinya. Walaupun tidak kelihatan Ia dapat menyatakan kasih-Nya dan menghibur kita, entah melalui alam sekitar, orang-orang yang dekat dengan kita, atau pun dengan cara-cara-Nya yang lain.

Dalam hidup ini salib dan masalah pasti ada, tetapi per- cayalah Tuhan memberi kita kekuatan untuk menanggung- nya. Tuhan ingin membentuk dan mengubah kita menjadi sempurna di hadapan-Nya melalui berbagai peristiwa yang harus kita lalui. Tuhan tidak akan membiarkan satu anak pun hilang dari hadapan-Nya.

Jika ada perbuatan dosa yang membuat kita masih me- rasa terbeban, mari kita pergi kepada seorang imam dan mengaku dosa dengan penuh iman, maka beban batin itu akan segera hilang. `Dosaku kuberitahukan kepada-Mu dan kesalahanku tidaklah kusembunyikan; aku berkata: `Aku akan mengaku kepada TUHAN pelanggaran-pelanggaran- ku,` dan Engkau mengampuni kesalahan karena dosa- ku` (Mzm 32:5).


(Sr. M. Fabiola, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.