Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







ARTI SEBUAH KELAHIRAN


Rabu 08 Sep 2021

Pesta Kelahiran SP Maria

Ia akan melahirkan anak laki-laki dan engkau akan menamakan Dia Yesus,... (Mat 1:21)

Mi 5:1-4 atau Rm 8:28-30; Mzm 13:6
Mat 1:1-16.18-23 atau Mat 1:18-23

---o---

Pada Pesta Kelahiran Bunda Maria hari ini, bacaan Injil tidak banyak menceriterakan tentang Maria. Perikop Injil ini lebih banyak membicarakan tentang kelahiran Yesus. Yesus selalu menjadi pusat pewartaan kegembiraan itu. Maria diciptakan, dihiasi dengan segala kesemarakan, hanya untuk Yesus.

Kelahiran Santa Maria diibaratkan seperti fajar menyingsing yang mewartakan datangnya Sang Surya, menimbulkan harapan baru. Maria dilahirkan untuk melahirkan Yesus, Penebus manusia. Dalam kesahajaannya, Bunda Maria menerima rencana Allah dalam hidupnya. Dalam kepasrahan, dia tetap setia mengatakan fiatnya kepada rencana Allah itu.

Secara istimewa Bunda Maria turut serta dalam karya itu. Kita pun diajak untuk merenungkan tujuan keberadaan kita. Untuk apa kita dilahirkan ke dunia ini? Untuk apa kita diciptakan-Nya? Setiap kelahiran membawa serta kegembiraan. Sebagaimana Bunda Maria kitapun dilahirkan untuk melaksanakan rencana Allah yang sungguh indah, bukan rencana kecelakaan tapi damai sejahtera ( bdk Yer 29:11-13). Bunda Maria menjadi contoh dan teladan sekaligus menjadi pendoa bagi kita. Bunda Maria doakanlah kami.


(Sr. M. Stefani, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.