#renungan

*KRISTUS, GEMBALA SEJATI*

Senin 22 Apr 2024

_Jika semua dombanya telah dibawanya ke luar, ia berjalan di depan mereka dan domba-domba itu mengikuti dia, karena mereka mengenal suaranya (Yoh 10:4)_


Perikop Yohanes 10:1-10 menceritakan gambaran tentang Gembala yang peduli. Seperti Gembala yang mengawasi setiap domba, Kristus memperhatikan setiap langkah kita. Ada suatu kisah tentang seorang pemuda, Marcell, yang tersesat dalam godaan dunia. Ia terjebak dalam lingkaran teman-teman yang memperdayainya untuk mencuri. Namun, seiring waktu, ia mendengar panggilan lembut dari seorang pastor yang dengan sabar membimbingnya.

Pastor itu adalah perpanjangan tangan dari Gembala sejati, Kristus. Dia membimbing Marcell keluar dari kegelapan. Marcell menemukan jalan menuju kehidupan yang penuh makna dan berkat pada saat ia memilih mendengarkan suara Kristus.

Kisah ini mengingatkan bagaimana kita bisa tersesat dalam godaan dunia, tetapi ada Gembala yang selalu peduli untuk membimbing kita. Kita bisa mengenali-Nya melalui suara-Nya yang lembut dalam hati kita, juga melalui bimbingan dari mereka yang mewakili-Nya di dunia ini. Keselamatan dan kebahagiaan sejati hanya ditemukan dalam ketaatan pada Gembala Yang Baik ini.

*_Sr. M. Yvonne, P.Karm_*

Senin 22 Apr 2024
Hari Biasa Pekan IV Paskah
Kis 11:1-18 Mzm 42:2-3; 43:3-4 Yoh 10:1-10

Sumber:
*Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"*
http://www.renunganpkarmcse.com

*Join WA-Grup RenunganPKarmCSE, klik (pilih salahsatu)*
https://chat.whatsapp.com/JzPU7imlf7p8LCi9xhqiZZ
atau
http://renunganpkarmcse.com/wagrup