Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







DIBIMBING ROH KUDUS


Sabtu 19 Okt 2024

`Sebab pada saat itu juga Roh Kudus akan mengajar kamu apa yang harus kamu katakan`(Luk 12:12)

Ef 1:15-23 Mzm 8:2-7 Luk 12:8-12
---o---

Dalam pewartaan-Nya, para murid diingatkan untuk tidak perlu takut dan khawatir berhadapan dengan para penguasa dunia yang kejam. Walaupun mereka harus berhadapan dengan banyak kesulitan dan tantangan, Yesus berjanji bahwa Roh Kudus akan selalu mendampingi mereka, bahkan mengajar mereka apa yang harus mereka katakan.

Demikian juga pada zaman ini, kita seringkali dihadapkan pada berbagai persoalan yang membuat kita takut, ragu, khawatir, dan bingung dalam mengambil keputusan. Banyak hal yang terjadi di luar kendali dan pemahaman kita. Saat inilah kita diajak untuk terbuka pada bimbingan dan pimpinan Roh Kudus.

Membiarkan diri dipimpin oleh Roh Kudus berarti menyerahkan segala usaha dan kemampuan kita dan menundukkannya di bawah kehendak Tuhan. Hal ini seringkali sulit untuk dilakukan, karena dorongan ego kita yang masih kuat dan keinginan kita yang tidak teratur. Namun, kita percaya pada janji Tuhan, bahwa kita tidak akan pernah dibiarkan sendiri, asalkan kita mau terbuka pada bimbingan-Nya, Ia akan menunjukkan jalan yang terbaik untuk kita.

Tuhan Yesus, bimbinglah aku pada jalan-jalan-Mu dengan kuasa Roh Kudus-Mu.


(Sr. M. Odilia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
   



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.