Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







RAHMAT ALLAH


Kamis 04 Agust 2016

Pw S. Yohanes Maria Vianney, Imam

Dan Aku pun berkata kepadamu: Engkau adalah Petrus dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaat-Ku dan alam maut tidak akan menguasainya (Mat 16:18)

Yer 31:31-34; Mzm 51:12-15.18-19;
Mat 16:13-23

---o---

St. Petrus dipilih dan diberikan tugas yang amat penting (bdk. Mat 16:18-19) bukan karena pandai, hebat atau ahli dalam pekerjaan sebagai penjala, tetapi semua itu hanya karena rahmat Tuhan.

Demikian juga St. Yohanes Maria Vianney yang kita peringati hari ini. Bagi dia, panggilan adalah "rahmat dan misteri" - "dono e mistero". Jikalau bukan rahmat Tuhan tidaklah mungkin mujizat-mujizat terjadi dalam ke-hidupannya. Dia dikenal sebagai seorang kurang pandai, tetapi dia adalah seorang yang saleh dan memiliki cinta yang begitu besar. Dia rela membiarkan diri sebagai alat dalam tangan Tuhan dan melalui dia banyak orang ber-tobat serta kembali kepada Tuhan.

Cara efektif yang dipakainya untuk kerasulan yaitu: mendekati dan siap untuk mendengarkan, mengerti, dan mencintai umat yang dipercayakan kepadanya dalam kesehariannya. Dia melaksanakan tugas dengan penuh cinta dan tanggung jawab. Akhirnya dia mempunyai harta yang paling berharga ialah "Allah sendiri" dengan upah yang dijanjikan-Nya (bdk. Mat 25:21; 2Tim 4:7-8).

Marilah kita meneladannya dengan berusaha mem-bawa sesama kepada cinta akan Kristus sehingga kita pun memperoleh kemuliaan bersamanya dalam surga.


(Maria Thien)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.