Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







ULURAN CINTAKASIH


Senin 05 Sep 2016

'Ulurkanlah tanganmu!' Orang itu berbuat demikian dan sembuhlah tangannya (Luk 6:10)

1Kor 5:1-8; Mzm 5:5-7.12; Luk 6:6-11
---o---

Suatu hari, seorang guru kelas 1 SD meminta murid-muridnya untuk menggambar suatu hal yang me-reka syukuri. Ada yang menggambar rumah, mobil, mainan, dan lain-lain. Akan tetapi ada satu anak yang menggambar tangan. Saat jam istirahat, ibu guru mende-katinya dan bertanya, 'Tangan siapa yang kamu gambar ini?' Anak itu menjawab, 'Tangan Ibu Guru.' Mata ibu guru itu pun segera berlinang air mata, teringat pada saat ia menuntun tangan anak itu untuk belajar menulis atau menyeberang jalan karena anak itu cacat.

Penyembuhan yang dilakukan Yesus adalah perbuat-an cintakasih. Apa yang ada dalam pandangan Yesus, yai-tu hukum cintakasih, jauh melampaui hukum hari Sabat, Perbuatan cintakasih yang dilakukan oleh Yesus dengan menyembuhkan orang yang mati tangan kanannya telah memberikan 'kehidupan' bagi orang tersebut, karena dengan kesembuhannya berarti ia dapat bekerja dan mengambil peran dalam masyarakat seperti orang lain.

Demikian pula ibu guru dalam ilustrasi di atas mela-kukan tindakan cintakasih dengan mengajar dan men-didik muridnya, memberikan 'kehidupan' bagi anak yang cacat itu melalui tangannya yang menuntun dan membimbing anak itu.

Maukah kita mengulurkan tangan kita yang telah disembuhkan oleh Yesus dan menjadi saluran cintakasih Allah bagi dunia ini?


(Sr. M. Fidelis, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.