Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MENGHADAPI PENOLAKAN


Selasa 27 Sep 2016

Pw S. Vinsensius a Paulo, Imam dan Martir

Tetapi orang-orang Samaria itu tidak mau menerima Dia... (Luk 9:53)

Ayb 3:1-3.11-17.20-23; Mzm 88:2-8; Luk 9:51-56
---o---

Secara manusiawi, setiap orang ingin diterima oleh orang lain. Akan tetapi tidak demikianlah halnya pada kenyataannya. Penolakan bisa terjadi dalam berbagai fase kehidupan kita dan dalam banyak situasi. Misalnya, seorang ibu yang mengandung tetapi ia merasa belum siap, atau seorang bayi yang diharapkan lahir perempuan namun ternyata lahir laki-laki, bisa juga terjadi pada seorang anak yang dikucilkan atau di-bully oleh teman-temannya. Hingga remaja atau dewasa pun penolakan bisa terjadi, misalnya cinta yang bertepuk sebelah tangan atau kasus-kasus perselingkuhan.

Sebagai manusia, Yesus juga mengalami penolakan. Akan tetapi, Yesus tetap bersikap tenang menghadapi-nya. Bahkan ketika para murid meminta supaya Yesus mengizinkan mereka untuk menurunkan api untuk membinasakan mereka, Yesus justru menegur mereka (bdk. Luk 9:54-55). Yesus, yang penuh dengan belas kasih dan kerahiman, tidak membalas kejahatan dengan hukuman. Ia tetap mengasihi orang-orang yang telah menolak Dia.

Bagaimana dengan kita? Maukah kita meneladan Yesus dengan mengampuni orang-orang yang telah menolak kita, apapun bentuk penolakannya, dan tetap mengasihi mereka? Marilah kita memohon rahmat su-paya kita dimampukan untuk mengasihi dan meng-ampuni orang lain.


(Sr. M. Clarissa, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.