Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







HIDUP BARU DI DALAM ROH


Rabu 12 Okt 2016

Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya (Gal 5:24)

Gal 5:18-25; Mzm 1:1-4.6
Luk 11:42-46

---o---

Apabila seseorang mau berjalan ke suatu tempat, maka ia harus meninggalkan tempat berpijaknya yang sekarang dan bergerak maju menuju ke tempat tujuannya. Ia tidak bisa tetap tinggal terus di tempatnya yang semula untuk dapat maju dan bergerak ke arah tujuannya. Demikian pula halnya dalam hidup ini. Untuk bisa berkembang kita harus meninggalkan kehidupan yang lama dan bergerak maju menuju ke ke-hidupan yang baru.

Saat menerima Sakramen Baptis, kita menyatakan bahwa kita mau mengikuti Kristus. Maka kita pun harus dengan rela meninggalkan kehidupan lama, menanggal-kan segala keinginan, hawa nafsu dan kedagingan kita, agar hidup baru dalam pimpinan Roh Kudus dapat ber-kembang dan menghasilkan buah-buah yang berlimpah.

Memang bukanlah hal yang mudah untuk menang-galkan kebiasaan-kebiasaan lama, menyalibkan keda-gingan kita dan menggantikannya dengan kebiasaan ba-ru. Tidaklah mustahil bila kita jatuh di tengah jalan serta kembali ke cara lama. Akan tapi perlulah kita segera me-nyadarinya dan segera bangun kembali, serta terus membiarkan hidup kita dipimpin oleh Roh Kudus.

Marilah bersama-sama mohon rahmat Tuhan agar kita boleh terus penjadi pengikut Kristus yang setia dan hidup kita selalu berada dalam bimbingan Roh Allah sehingga boleh terus berkembang dalam kasih Allah.


(Sr. M. Regina Priscilla, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.