Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TUHAN TIDAK MENGULUR-ULUR WAKTU


Minggu 16 Okt 2016

Hari Minggu Biasa XXIX
Hari Minggu Evangelisasi


.. adakah Ia mengulur-ulur waktu sebelum menolong mereka? (Luk 18:7)

Kel 17:8-13; Mzm 121:1-8
2Tim 3:14-4:2; Luk 18:1-8

---o---

Jika Anda berdoa, namun sampai berbulan-bulan se-pertinya doa Anda tidak dijawab, bagaimana reaksi Anda? Apakah Anda berpikir, 'Biarpun aku tidak tahu apa yang sedang dikerjakan-Nya, tetapi pasti Tuhan saat ini sedang bergegas mengerjakan sesuatu untuk meno-longku!' Ataukah tanpa sadar kita menganggap Tuhan tidak peduli dan Ia bersikap 'Santai dulu, ah!'

Apabila seorang ayah ditelepon anaknya yang deng-an terisak-isak mengatakan sedang mengalami kecelaka-an dan minta ayahnya datang, pastilah ia secepat mung-kin menolongnya, bukan? Begitupun Tuhan, Bapa kita! Ia tidak akan berlambat-lambat menolong kita!

St. Monika berdoa bertahun-tahun sebelum anaknya, St. Agustinus, bertobat. Janganlah mengira pada awalnya Tuhan tidak mendengarkan doanya atau baru bergerak menolongnya setelah doanya yang ke-seratus. Tidak de-mikian! Tuhan telah mencurahkan rahmat-Nya ke dalam hati St. Agustinus sejak doa pertama St. Monika, bahkan sebelumnya. Seumpama air menetes di batu yang keras. Tetesan-tetesan awal sepertinya tidak sedikit pun meng-ubah batu 'hati Agustinus yang keras', tetapi lama-lama batu itu berlubang. Percayalah, sejak pertama kita me-manjatkan doa, Tuhan sudah mendengarnya dan ber-gegas menolong kita!


(Sr. M. Andrea, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.