Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KEMALASAN


Jumat 04 Nop 2016

Pw S. Karolus Borromeus, Uskup

Berilah pertanggungan jawab atas urusanmu (Luk 16:2c)

Flp 3:17-4:1. Mzm 122:1-5
Luk 16:1-8

---o---

Kemalasan tidak sama dengan 'santai dulu ah..' Kalau santai berarti kita mau beristirahat se- jenak supaya dapat bekerja kembali. Sedangkan kemalasan itu adalah keinginan untuk menghindari tu- gas dan pekerjaan. Jadi seorang pemalas adalah orang yang selalu mencari kesempatan untuk beristirahat dan melarikan diri dari tugas dan tanggung jawabnya.

Sejenak lihatlah kembali kebiasaan kita. Apakah kita termasuk seorang yang bertangung jawab dalam melak- sanakan setiap tugas yang diberikan kepada kita atau sebaliknya, kita seringkali berdalih dan melarikan diri dari tugas harian yang menjadi urusan kita?

Kemalasan tidak sesuai dengan semangat Injili. Santo Paulus pun menegur orang yang tidak tertib hidupnya, tidak bekerja dan tidak berdoa (bdk. 2Tes 3: 11). Seorang pemalas akan selalu merugikan dirinya sendiri dan membuat kesal orang lain. Dia akan tetap tinggal dalam kebodohannya: tetap menyontek dan bahkan tidak naik kelas. Dia akan tetap tinggal dalam kemiskinan dan penderitaannya: tidak bertumbuh dan hanya menantikan belas kasih dari orang lain serta tidak mampu berbagi dengan sesamanya.

Bagaimana mengatasi kecenderungan malas ini? Ora et Labora, berdoa dan bekerjalah. Renungkanlah teladan hidup Yesus yang berdoa, bekerja dan melayani. Bertekun dan percayalah kepada-Nya.


(Sr. M. Sesilia L., P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.