KERAJAAN ALLAH ITU NYATA!
Kamis 10 Nop 2016Pw S. Leo Agung, Paus dan Pujangga Gereja Sesungguhnya Kerajaan Allah ada di antara kamu (Luk 17:21) Flm 7-20. Mzm 146:7-10; Luk 17:20-25 ---o---
Di dunia ini, orang senantiasa mengharapkan tanda-tanda yang dahsyat, yang membuat orang kagum dan terlena. Seperti orang Yahudi yang merindukan kedatangan Kerajaan Allah yang didahului dengan tanda-tanda (Kel 19:18), misalnya: asap, api, gu- ruh, bunyi sangkakala, sampai gunung pun gemetar.
Namun, dalam Injil hari ini Yesus menegaskan bahwa 'Kerajaan Allah datang tanpa tanda-tanda lahiriah... se- bab sesungguhnya Kerajaan Allah ada di antara kamu'. Pernyataan Yesus ini mendorong kita untuk menyadari kehadiran Kerajaan Allah dalam hidup kita sehari-hari. Suatu Kerajaan yang bukan territorial, tetapi suatu situasi yang merujuk pada karya Allah di tengah-tengah umat-Nya.
Bagaimana kehadiran Kerajaan Allah itu bisa kita rasakan? Ketika kita merasakan kasih, damai, sukacita, kegembiraan, pengampunan, pembebasan, saat kita tersenyum, melakukan segala sesuatu dengan tulus hati, memberi dukungan dan perhatian kepada sesama, pada saat itulah Kerajaan Allah hadir secara nyata dalam hidup kita. Sederhana sekali bukan?
St. Paulus menulis surat kepada Filemon dan men- gatakan, 'Dari kasihmu sudah kuperoleh kegembiraan besar dan kekuatan, sebab hati orang-orang kudus telah kau hiburkan' (Flm 1:7). Maka, marilah kita berjuang bersama dan tanpa kenal lelah untuk menghadirkan Kerajaan Allah secara nyata di tengah-tengah kita. (Sr. M. Grace, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.