MENJADI KUDUS
Sabtu 04 Feb 2017Tetapi pada waktu mereka bertolak banyak orang melihat mereka dan mengetahui tujuan mereka (mrk 6:33a) Ibr 13:15-17,20-21. Mzm 23:1-6. Mrk 6:30-34 ---o---
Seperti orang-orang pada zaman itu, orang Kristen pun sudah mengetahui tujuan Yesus dan tujuan hidup mereka. Tapi yang menjadi pertanyaan adalah, 'Apakah kita sebagai seorang Kristen, kita mau berusaha menjalaninya dengan rahmat Tuhan.
Di dalam Perjanjian Baru ,Yesus mengatakan, 'Hendaklah kalian kudus seperti Bapamu di surge adalah kudus. ' Pada Perjanjian Lama pun kita diajak untuk menjadi kudus (bdk. Im 20:26). Kita dipanggil un-tuk menjadi kudus.
Tetapi pada zaman ini banyak orang kristen yang ke-hilangan arah hidupnya,. Mereka juga tidak lagi memiliki kemauan dan kehendak untuk menjadi kudus. Istilah 'kudus' terasa asing, dan lucu. Namun marilah kita memohonkan pada Tuhan rahmat kekudusan ini agar kita mampu menjalani peziarahan hidup ini dengan pasti menuju kepada persatuan cinta yang ilahi. Marilah kita serahkan juga kepada Tuhan semua perjuangan kita, agar kita dimampukan untuk melihat kebaikan dan wa-jah kerahiman Allah. Kita tidak sendirian, Allah senan-tiasa ada bersama dengan kita.
Tuhan Yesus, jadikanlah kami kudus .... (Sr. M. Nathalina, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.