Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







BIMBINGAN TUHAN


Senin 20 Mar 2017

Hari Raya S. Yusuf, Suami Santa P erawan Maria

Keluarga dan kerajaanmu akan kokoh untuk selama-lamanya di hadapan-Ku, takhtamu akan kokoh untuk selama-lamanya (2Sam 7:16)

2Sam 7:4-5,12-14,16; Mzm 89:2-5,27,29
Rm 4:13,16-18,22; Mat 1:16,18-21,24 atau Luk 2:41-51

---o---

Janji Allah untuk membangkitkan keturunan Daud dan mengokohkan kerajaan-Nya digenapi dalam diri Yesus melalui Yusuf. Dalam Injil Matius kita dapat membaca silsilah Yesus dari keturunan Daud. Memang, Yusuf bukan ayah kandung Yesus, tetapi ia adalah suami Maria, bunda Yesus. Ialah yang menjaga dan memelihara keluarga Nazaret.

Yusuf dapat saja menceraikan Maria karena mengetahui bahwa anak yang ada dalam kandungan Maria bukan darinya. Namun, Yusuf bergumul dalam dirinya apa yang harus ia lakukan terhadap wanita yang sudah 'melukai' dirinya. Ia tidak serta merta mengikuti emosi dan keegoannya, tetapi bertanya kepada Allah: apa rencana yang Ia siapkan dan apa yang patut ia lakukan. Yusuf mendengarkan suara Tuhan melalui malaikat dalam mimpinya. Di luar dugaannya, Tuhan telah menyiapkan keselamatan manusia.

Ketaatan St. Yusuf dalam mendengarkan panggilan Tuhan didasarkan atas kasih yang besar kepada Maria dan terhadap Anak yang dikandungnya. Kita patut meneladani St. Yusuf dalam mengikuti bimbingan Tuhan. Dengan penuh tanggung jawab, St. Yusuf melakukan kehendak Allah, memelihara dan menolong Maria dan Yesus dalam kesehariannya.


(Sr. M. Eusebia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.