Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







DATANG KEPADA YESUS SAAT INI


Kamis 30 Mar 2017

...namun kamu tidak mau datang kepada-Ku untuk mem-peroleh hidup itu (Yoh 5:40)

Kel 32:7-14; Mzm 106:19-23; Yoh 5:31-47
---o---

Kebebasan untuk berbuat sesuka hati sangat di-junjung tinggi oleh dunia modern ini. Banyak yang mengatakan: 'Daripada memikirkan hidup yang akan datang: masuk surga
atau neraka, lebih baik saya menikmati kebahagiaan ini. Lebih menyenangkan hati dengan berfoya-foya dan bersantai ria daripada sengsara memikul salib dan menyangkal
kehendak sendiri - 'capek deh!'

Apakah kita juga seperti mereka? Apakah kita takut menderita? Kita tahu bahwa menjadi pengikut Yesus, harus menyangkal diri, memikul salib dan mengikut Dia (bdk. Mat
16:24). Melalui jalan salib inilah kita akan memperoleh keselamatan dan kebahagiaan kekal. Ke mana pun kita pergi, kita tidak mungkin meninggalkan salib.

Apakah itu berarti setelah saya memikul salib se-lama puluhan tahun dan kemudian saya meninggal dunia, saya baru akan mengalami kebahagiaan itu? Tidak! Kita dapat
mencicipi prarasa surgawi sejak hidup di dunia ini. Caranya jalinlah relasi dengan Allah dan berdoa kepada-Nya: 'Tuhan Yesus, aku datang kepada-Mu. Engkau telah wafat
di salib bagiku agar aku hidup. Aku pun mau memikul salib karena dengan menanggung salib terdapat keselamatan dan kebahagiaan sejati yang Engkau anugerahkan kepadaku
sejak saat ini dan kelak dalam kehidupan kekal.'

Yesus pasti akan membantu kita untuk datang kepada-Nya dan memperoleh hidup yang bahagia itu.


(Sr. M. Nathalina, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.