Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MISI PERUTUSAN YESUS


Kamis 25 Mei 2017

Hari Raya Kenaikan Tuhan

Ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu (Mat 28:20)

Kis 1:1-11; Mzm 47:2-3,6-9; Ef 1:17-23; Mat 28:16-20
---o---

Sesudah bangkit, Yesus berjumpa dengan para murid-Nya di bukit Galilea. Pada waktu itu ada yang bersujud, ada yang masih ragu bahwa itu Yesus. Iman kepada Yesus Kristus bertumbuh sesuai dengan pengalaman cinta kasih yang dialami dan relasi seseorang dengan Yesus. Ada tiga tahap iman:

1. Iman Doktrinal

2. Iman Kepercayaan

3. Iman Penyerahan

Dalam iman penyerahan ini, orang tidak hanya tahu, bahwa Allah dapat dan mau menyelesaikan persoalan, tetapi percaya dengan penuh keyakinan dan menyerah kepada Allah secara pribadi dan nyata.

Misi perutusan Yesus: jadikan semua bangsa murid Yesus dan ajarilah mereka segala yang diajarkan Yesus. Ajaran Yesus adalah 'Cinta Kasih', mencintai Allah dan sesama. Para murid mengajarkan bukan hanya dengan perkataan, namun dengan tindakan yang nyata, seperti yang telah dilakukan Yesus. Kita pun diajak untuk me- ngasihi Allah dan sesama dalam kehidupan sehari-hari, contoh: melakukan pekerjaan sehari-hari dengan cinta yang besar dan untuk kemuliaan-Nya serta bagi kese- lamatan jiwa-jiwa, saling mengampuni dan mendoakan, menolong dengan tulus hati, menyadari kehadiran Yesus dalam diri sesama, dan penyangkalan diri. Sudahkah Anda melaksanakan misi perutusan Yesus?


(Sr. M, Sesilia L.,P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.