Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







YESUS ADALAH PRIORITAS


Sabtu 29 Jul 2017

Pw St. Marta

.. Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil daripadanya (Luk 10:42)

Kel 24:3-8 atau 1 Yoh 4:7-16; Mzm 50:1-25-614-15 atau Mzm 34:2-11; Yoh 11:19-27 atau Luk 10:38-42
---o---

Apakah Anda pernah kedatangan seorang tamu, mungkin saudara, kenalan ataupun sahabat dekat Anda? Tentu pernah bukan?!. Pada waktu itu kita sangat bergembira dan bahagia, apalagi yang datang adalah sahabat kita. Pasti kita juga ingin menghabiskan waktu untuk bercerita dan berbagi pengalaman dengan dia.

Bacaan hari ini mengisahkan Yesus bertamu di rumah Maria, Marta, dan Lazarus. Yesus sangat mengasihi ketiga bersaudara ini. Sebagai seorang Kristiani kita pun dipanggil untuk menjalin relasi dengan Yesus diatas segala sesuatu. Bagaimana caranya? Mendekatlah kepada Tuhan, pertama adalah menerima Yesus masuk kedalam 'rumah' hati kita dengan sikap jujur dan terbuka. Apakah hal ini cukup?! Belum.... Tidak cukup hanya menerima Yesus tetapi kita diminta untuk sampai seperti Maria, bahwa Yesus adalah sebuah prioritas, sebuah pilihan yang diutamakan yaitu kita mendegarkan setiap Sabda-Nya dan melakukannya.

Sudahkah Anda menerima Yesus dalam 'rumah' hati Anda? Sudahkah anda menjadikan Yesus sebagai prioritas hidup Anda?


(Sr. M. Martha, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.