Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







JIWAKU MULIAKAN TUHAN


Minggu 13 Agust 2017

Hari Raya Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga

Lalu kata Maria: 'Jiwaku memuliakan Tuhan, dan hatiku bergembira karena Allah, Juruselamatku (Luk 1:46-47)

Why 11:19;12:13-610; Mzm 45:10-12; 1Kor 15:20-26; Luk 1:39-56
---o---

Hari ini kita merayakan Hari Raya Maria Diangkat Ke Surga atau Maria Assumpta. Bunda Maria adalah teladan berbagi sukacita iman. Ia tidak menyimpan sukacita iman yang dimilikinya untuk dirinya sendiri, melainkan berbagi dengan orang lain, yakni Elizabeth, saudarinya.

Kitapun belajar tentang kerendahan hati Bunda Maria, yang tidak merasa lebih tinggi dari Elizabeth karena mengandung 'Putra Allah'. Ia menempuh perjalanan jauh ke daerah pegunungan, + 150 km, dan meninggalkan semua urusan serta kesibukan pribadinya untuk mengunjungi Elizabeth, orang yang membutuhkannya.

Pertemuan yang membahagiakan di antara kedua perempuan ini. Bebas dari gosip, melainkan berbagi kebahagiaan dan pengalaman kehadiran Allah yang hidup. 'Jiwaku memuliakan Tuhan.' Wajah siapakah yang kita bawa kepada sesama kita: wajah Tuhan atau wajah pribadi?

Dalam kandungan Bunda Maria, Yesus diperkenalkan kepada Elizabeth dan Yohanes Pembaptis. Dalam naungan Bunda Maria hendaknya kita memperkenalkan Yesus kepada setiap orang yang kita jumpai dalam perjalanan hidup kita: Yesus yang mencintai Anda...


(Sr. M. Sesilia L., P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.