Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TUHANLAH KESELAMATAN


Selasa 29 Agust 2017

Pw. Wafatnya St. Yohanes Pembaptis, Martir

Jadilah bagiku gunung batu, tempat berteduh, kubu pertahanan untuk menyelamatkan aku; sebab Engkaulah bukit batuku dan pertahananku (Mzm 71:3)

Yer 1:17-19; Mzm 71:1-61517; Mrk 6:17-29
---o---

Dewasa ini banyak sekali godaan akan hal-hal duniawi, yang menawarkan kesenangan belaka, kebahagian yang fana, yang tidak menyelamatkan, bahkan bisa membawa kita menjauh dari keselamatan dan menjauh dari Sang Penyelamat. Untuk itu perlu adanya kesadaran dari kita bahwa segala yang ada di dunia ini adalah sementara, masih ada kehidupan kekal yang perlu kita raih, dan untuk meraihnya kita harus bersandar kepada Dia yang adalah bukit batu dan pertahanan kita.

Ketika kita berani menyerahkan seluruh diri kita kepada-Nya, maka tidak perlu ada yang kita takuti karena Dia akan menaklukkan segalanya, sehingga kita sampai kepada keselamatan. Hal ini tidaklah mudah bagi kita, manusia yang masih terikat dengan kedagingan kita. Kita harus terus menerus berusaha dan berjuang dari hal yang kecil dalam kehidupan sehari-hari atau juga dengan kurban kecil-kecil dengan cinta yang besar, dan dalam doa, Ekaristi, Firman Allah yang merupakan nafas hidup kita.

Mari kita terus berjuang dan bekerja sama dengan rahmat Tuhan agar kita tetap bertahan dalam badai dunia yang akan terus menerpa, sehingga pada akhirnya nanti kita didapati tetap berdiri kokoh kuat di atas dasar kebenaran hidup yang membawa kita kepada keselamatan dan kebahagian kekal.


(Clara Dara)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.