Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







HATI NURANI YANG BAIK


Jumat 20 Okt 2017

Lalu Yesus mulai mengajar, pertama-tama kepada murid-murid-Nya, kata-Nya: 'Waspadalah terhadap ragi, yaitu kemunafikan orang Farisi' (Luk 12:1)

Rm 4:1-8; Mzm 32:1-2,5,11; Luk 12:1-7
---o---

Yesus mengajarkan kepada para murid untuk was- pada terhadap kemunafikan. Kemunafikan ber- asal dari kata Yunani 'hypokrisis' yang dapat di- katakan sebagai aktor.
Ahli-ahli Taurat dan orang Farisi menampilkan topeng kemunafikan karena memerankan kebaikan, menerima penghormatan namun sesungguh- nya dibalik itu ia melakukan
berbagai kejahatan, keti- dakadilan dan ketidaksetiaan.

Kemunafikan terjadi ketika orang tahu kebenaran dan kebaikan namun tidak melakukannya. Orang muna- fik tidak peduli untuk hidup sungguh-sungguh murah hati, tapi hanya
mau menampakkan diri dermawan agar dilihat banyak orang dan menerima pujian. Tidak sedikit orang di dalam organisasi gereja menginginkan kekuasa- an agar dihormati,
agar terlihat dirinya penting dan bu- kan untuk melayani. Kesia-siaan inilah yang dicela oleh Yesus. Keinginan akan kedudukan, uang, kuasa, kehor- matan, serta cinta
diri dan keegoisan tersembunyi dalam hati seseorang ini akan dibuka pada hari penghakiman.

Sahabat Kristus diajak untuk jujur dan tulus melaku- kan segala sesuatu sesuai dengan kasih, keadilan dan ke- setiaan. Melakukan sesuatu yang kelihatan baik di mata
orang lain tidak mencerminkan secara langsung kemur- nian dan kebenaran, namun perlu didukung oleh hati nu- rani yang baik serta kasih kepada Allah dan sesama.


(Sr. M. Eusebia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.