Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Yang Kecil Jangan Dibuang


Sabtu 11 Nop 2017

Pw St. Martinus dari Tours, Uskup

Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar (Luk 16:10)

Rm 16:3-9,16,22-27; Mzm 145:2-5,10-11; Luk 16:9-15
---o---

Saya pernah hadir dalam acara pemberkatan peletakan batu pertama sebuah gedung. Selesai acara tersebut saya merenung, mengapa sekarang sudah harus dihadiri padahal baru satu tumpukan kecil batu yang terpasang, kenapa tidak tunggu setelah bangunan ini selesai sekalian? Begitulah hati dan pikiran saya sibuk sendiri. Namun tidak lama kemudian hati saya merasa tertegur dengan sebuah pernyataan, bahwa sebuah gedung yang sangat tinggi sekalipun itu dimulai dengan sebuah batu yang tidak diperhitungkan orang.

Kita seringkali melupakan untuk memperhatikan hal-hal yang kecil karena terpesona dengan sesuatu yang luar biasa menurut pandangan mata kita. Hari ini Allah mengajar kita untuk belajar setia pada sebuah perkara kecil dan sederhana. Bukankah satu biji gandum yang mati di tanah menumbuhkan banyak gandum yang lain? Bila kita terbiasa melakukan sebuah pekerjaan kecil dengan sebuah cinta yang besar, misalnya sapaan atau senyuman bagi orang lain setiap hari, cukup membuat orang lain itu punya semangat menjalani hidupnya hari itu. Kehadiran kita memberikan harapan. Mari kita membangun sebuah bangunan cinta sehingga akan berdiri sebuah bangunan cinta yang tinggi di sekitar kita.


(Sr.M. Brigitta, P. Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.