Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







DENGARKANLAH SUARA TUHAN


Kamis 08 Mar 2018

Pfak S. Yohanes a Deo, Biarawan

[...] Dengarkanlah suara-Ku, maka Aku akan menjadi Allahmu dan kamu akan menjadi umat-Ku, dan ikutilah seluruh jalan yang Kuperintahkan kepadamu, supaya kamu berbahagia! (Yer 7:23)

Yer 7:23-28; Mzm 95:1-2.6-9; Luk 11:14-23
---o---

Tuhan meminta kepada kita dua hal yang sering kita lupakan, bahkan dengan sengaja kita lupakan, yaitu mendengarkan dan menjalankan perintah-Nya. Kata 'mendengarkan' sangat mudah dikatakan, tetapi untuk 'sungguh-sungguh mendengarkan dengan hati' butuh perjuangan. Jika kita tidak mau mendengarkan Tuhan, antara lain melalui suara hati kita, kita sendiri akan 'jatuh'. Mendengarkan suara Tuhan juga berarti menyerahkan seluruh diri kita untuk kehendak dan rencana-Nya.

Suara Tuhan begitu lembut. Untuk mendengarkan dan menanggapinya, hati kita perlu 'diheningkan' dari segala keramaian dan keributan dunia. Seperti seorang anak yang tidak dapat mendengar dan melakukan pesan orang tuanya karena dia hanya ribut dengan tangisnya, kadang kita hanya sibuk dengan kebutuhan kita sendiri sehingga kita begitu susah untuk mendengarkan suara Tuhan.

Akhirnya, ketulusan dan kemurnian hilang dari hati dan iman kita kepada Tuhan, '[...] bangsa yang tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allah mereka, dan yang tidak mau menerima penghajaran! Ketulusan mereka sudah lenyap, sudah hapus dari mulut mereka'(Yer 7:28).


(Sr. M. Assunta, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.