Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







AMANAT


Kamis 10 Mei 2018

Hari Raya Kenaikan Tuhan

Lalu Ia berkata kepada mereka: 'Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk (Mrk 16:15)

Kis 1:1-11; Mzm 47:2-3.6-9; Ef 1:17-23 atau Ef 4:1-13 (Ef 4:1-7.11-13); Mrk 16:15-20
---o---

Pernahkah Anda mendampingi orang yang Anda kasihi dalam sakrat mautnya? Jika pada saat-saat terakhirnya itu dia berpesan kepada Anda, pasti Anda akan lakukan apa pun yang dia pesankan-kecuali kalau pesan itu melanggar Hukum Tuhan-, bukan? Sebab, pesan itu amat penting.

Sebelum Yesus naik ke Surga, Ia juga memberi ama- nat yang terakhir kepada para murid, dan juga amanat bagi kita yang mengaku diri sebagai murid-Nya. 'Berita- kanlah Injil ...' Jadi, haruskah kita 'yang seperti ini' pergi memberitakan Injil? Jawabnya 'Ya, harus!' Ini sebuah amanat.

Kita harus berani pergi meninggalkan rasa takut dan nyaman kita. Yesus mengutus Roh Kudus-Nya sebagai penolong kita di dunia ini. Kuasa Roh Kudus memampu- kan kita untuk keluar dari rasa takut dan nyaman, hingga akhirnya kita mampu mewartakan Injil dalam kuasa-Nya (bdk. Kis 1:7-8).

Mewartakan pertobatan dan pengampunan dosa dalam nama Yesus bukanlah suatu yang menakutkan! Sebab pewartaan ini sangat urgen sekali, dan Roh Kudus sendiri yang akan melakukannya dalam diri kita. Maka mari kita bersaksi mulai dari diri kita sendiri. Bertobat dengan terus-menerus!


(Sr. M. Diana, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.