Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







PERJAMUAN NIKAH ANAK DOMBA


Kamis 29 Nov 2018

`Berbahagialah mereka yang diundang ke perjamuan kawin Anak Domba` (Why 19:9a)

Why 18:1-2,21-23; 19:1-3,9a; Mzm 100:2-5; Luk 21:20-28; Yoh 8:33-37
---o---

Menjelang akhir tahun liturgi, Gereja mengajak kita merenungkan akhir zaman, penghakiman terakhir, dan keselamatan kita. Kitab Wahyu memberikan gambaran tentang hal-hal tersebut dan gambaran kehidupan kekal di surga sebagai pernikahan Anak Domba.

Dalam arti tertentu, kita tidak perlu menunggu akhir zaman untuk ikut serta dalam perjamuan nikah Anak Domba. Kita semua yang telah dimeteraikan dengan pembaptisan diundang untuk ambil bagian dalam perjamuan ini, bahkan selagi kita masih hidup di dunia. Perjamuan ini adalah Ekaristi, di mana Anak Domba Allah yang tidak bercacat dan tidak bercela dikurbankan demi keselamatan seluruh umat manusia sepanjang sejarah.

Ekaristi bukan sekedar simbol atau tanda, melainkan secara nyata menghadirkan kurban Kristus di atas salib. Demikian pula, Ekaristi secara nyata menghadirkan perjamuan Anak Domba yang tidak bercela di surga, yang dihadiri seluruh isi surga, para malaikat dan para kudus, meski kita merayakannya dalam gereja yang sederhana atau dalam penjara sekalipun. Kristus sungguh-sunguh hadir dengan seluruh keallahan dan kemanusiaan-Nya. Ia memberikan Tubuh dan Darah-Nya sebagai santapan untuk keselamatan kita. Sayang, banyak orang yang tidak menyadari dan menghayati kebenaran indah ini, sehingga menghadiri Misa dengan `asal-asalan` saja.


(Sr. M. Amadea, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.