Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







BUNDA TERSUCI


Sabtu 08 Des 2018

Hari Raya Santa Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda

`Kata Maria: `Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu..` (Luk 1:38)

Kej 3:9-15.20; Mzm 98:1-4; Ef 1:3-6.11-12 Luk 1:26-38
---o---

Pada hari ini kita merayakan Santa Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda. Bunda Maria mempunyai peranan penting dalam rencana keselamatan Allah. Peranannya telah dipersiapkan Allah melalui nubuat Nabi Yesaya yang menyatakan bahwa seorang perawan akan melahirkan Putera Allah (bdk. Yes 7:14). Bunda Maria `dipenuhi dengan rahmat` oleh Allah (bdk. Luk 1:28). Ia memperoleh kepenuhan rahmat penebusan Yesus Kristus sejak ia dikandung. Keyakinan ini diresmikan menjadi dogma `Maria dikandung tanpa noda dosa`, yang diumumkan pada tanggal 8 Desember 1854 oleh Paus Pius IX: `Perawan tersuci Maria saat pertama perkandungannya oleh rahmat yang luar biasa dan oleh pilihan Allah Yang Mahakuasa karena pahala Yesus Kristus, Penebus umat manusia, telah dibebaskan dari segala noda dosa asal` (DS 2803).

Dengan dikandung tanpa noda, Bunda Maria menjadi `tabernakel` kediaman yang pantas bagi Putera Allah yang menjelma sebagai manusia. Bunda Maria dalam seluruh hidupnya senantiasa menjawab `ya` terhadap kehendak Allah, `Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu`.

Bunda Maria, doakanlah kami agar kami peka, rela, setia, dan tabah mengenali dan melakukan kehendak Bapa.


(Sr. M. Sesilia L., P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.