Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







SENTUHAN KASIH


Jumat 11 Jan 2019

`Ketika ia melihat Yesus, tersungkurlah ia dan memohon: `Tuan, jika Tuan mau, Tuan dapat mentahirkan aku.. Lalu Yesus mengulurkan tangan-Nya, menjamah orang itu, dan berkata: `Aku mau, jadilah engkau tahir.. Seketika itu juga lenyaplah penyakit kustanya` (Luk 5:12-13)

1 Yoh 5:5-13; Mzm 147:12-15.19-20; Luk 5:12-16
---o---

Suatu kali Mother Teresa mengunjungi sebuah rumah sakit lepra. Ada seorang kusta yang melambaikan lengan dan tangannya yang tersisa serta mulai menyanyi, `Allah tidak memberikan sebuah hukuman atas diriku. Aku memuji Dia karena penyakitku telah berubah menjadi kunjungan dari Allah.` Seperti Ayub yang mampu berkata, `Dalam penderitaanku, aku tahu bahwa Penebusku hidup dan aku sendiri akan melihat-Nya memihak kepadaku, mataku sendiri menyaksikan-Nya dan bukan orang lain. Hati sanubariku merana karena rindu.` (bdk. Ayub 19:25-27).

Kusta adalah penyakit menahun yang menular yang menyerang kulit dan syaraf, yang secara perlahan-lahan menyebabkan kerusakan pada anggota tubuh. Banyak penderita kusta tidak mempunyai tangan, jari-jari kaki, daun telinga, dll. Penderita kusta umumnya dijauhi orang. Namun, Yesus menerima dan menyentuh orang penuh kusta itu dengan penuh belas kasih dan menyembuhkannya.

Pukulan-pukulan dalam hidup ini bisa membuat kita seperti berpenyakit kusta. Kita merasa terpuruk dan sendiri. Di sinilah kita harus tanpa ragu melemparkan diri dengan penuh iman ke dalam tangan belas kasih Tuhan. Tuhan adalah kasih. Pasti Ia menerima dan menyentuh kita.

Tuhan Yesus, dengan sentuhan kasih-Mu tahirkanlah aku!


(Sr. M. Aileen, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.