Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TAK LEKANG OLEH WAKTU


Jumat 08 Feb 2019

Pfak S. Hieronimus Emilianus
Pfak S. Yosefina Bakhita, Perawan


`Yesus Kristus tetap sama, baik kemarin maupun hari ini dan sampai selama-lamanya` (Ibr 13:8)

Ibr 13:1-8; Mzm 27:1.3.5.8-9; Mrk 6:14-29
---o---

Kalau kita perhatikan, seringkali kita dihadapkan pada situasi perubahan zaman. Misalnya, tentang perubahan trend model rambut, model pakaian, kecanggihan telepon pintar, dsb. Orang tidak mau dicap `kuno`, maka banyak orang cenderung ikut-ikutan dan tidak sedikit yang menjadi `korban mode`.

Tidak demikian halnya dengan Yesus Kristus, Tuhan kita. Ia tetap sama, dahulu, sekarang, dan selamanya. Fakta dan kebenaran ini seharusnya menyejukkan, menenteramkan, dan memantapkan hati kita. Bayangkan seandainya Yesus memiliki sifat yang berubah-ubah! Rasanya, tidak ada gunanya membaca Injil-Nya, kisah-kisah hidup-Nya, ajaranNya, dll., karena jangan-jangan Dia (sifat-Nya) sudah berubah dan ajaran-Nya sudah tidak berlaku lagi!

Saat ini Anda bisa mencoba mengingat salah satu sifat atau sikap atau reaksi Yesus dalam Injil yang sangat menyentuh Anda. Misalnya, sikap Yesus yang tergerak oleh belas kasihan kepada orang banyak yang tidak mempunyai makanan sehingga Ia mempergandakan roti dan ikan yang ada. Dengan mengingat sikap belas kasihan Yesus ini, maka kita boleh yakin bahwa Yesus pasti juga berbelas kasih kepada kita saat kita membutuhkan sesuatu. Kenapa? Karena, Yesus tetap sama dahulu, sekarang, dan selamanya, termasuk belaskasihan-Nya. Begitu pun kuasa-Nya. Ia sanggup mempergandakan `apa yang ada pada kita, yang notabene sangat kecil nilainya` menjadi berlimpah-limpah, lebih daripada cukup!


(Sr. M. Martha, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.