Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MENJADI YANG PERTAMA


Selasa 26 Feb 2019

`Jika seseorang ingin menjadi yang terdahulu, hendaknya ia menjadi yang terakhir dari semuanya dan pelayan dari semuanya` (Mrk 9:35)

Sir 2:1-11; Mzm 37:3-4.18-19.27-28.39-40; Mrk 9:30-37
---o---

Dosakah ingin menjadi yang pertama? Saat di bangku sekolah selalu berusaha mendapatkan nilai terbaik atau menjadi juara kelas, saat mengikuti pertandingan berusaha mengejar kemenangan, dan saat dihadapkan pada pilihan-pilihan selalu memilih yang terbaik? Dunia juga selalu mendorong kita untuk bersaing menjadi yang pertama atau terbaik. Dalam batas-batas tertentu, itu tidak dosa, tetapi kita perlu mengetahui apa yang sesungguhnya menjadi pandangan Yesus bagi kita. Apakah Yesus menghendaki kita mengejar kesuksesan tanpa peduli sehingga tanpa kita sadari dapat menyakiti sesama di sekitar kita?

Seorang suami mengejar karir sampai melupakan keluarga, seorang istri terpusat pada kepentingan pribadinya sendiri sehingga anak-anak terlantar, seorang yang aktif dalam gereja sibuk melayani, tetapi hanya untuk dihormati. Yesus mengingatkan kita untuk melakukan segala sesuatu dengan kasih. Motivasi dan kesadaran untuk melakukan semuanya hanya untuk Yesus membuat kita tidak mudah jatuh dan goyah ketika muncul godaan dan gesekan dalam kehidupan. Yesus juga tidak menghendaki kita menjadi seorang yang berambisi mengejar yang sia-sia yang dapat menyebabkan kita tidak rendah hati, mengabaikan Dia, dan hanya mengandalkan diri sendiri.

Tuhan, kobarkanlah semangat kekudusan dan api cintaMu dalam diri kami untuk mengalahkan kecenderungan kami memegahkan diri.


(Sr. M. Luciana, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.