Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MELIHAT YESUS


Senin 22 Apr 2019

Hari Senin dalam Oktaf Paskah

`Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, supaya mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku` (Mat 28:10b)

Kis 2:14.22-32; Mzm 16:1-2.5.7-11; Mat 28:8-15
---o---

Galilea adalah daerah di mana Yesus banyak berkarya, banyak mengajar, serta melakukan penyembuhan dan mukjizat-mukjizat-Nya. Karya-karya Yesus di Galilea dapat kita temukan dalam ketiga Injil sinoptik (Matius, Markus, Lukas). Bahkan, setelah Yesus dicobai di padang gurun, Ia pun langsung kembali ke Galilea (bdk. Luk 4:14), dan memulai karya-Nya di sana.

Yesus menghendaki agar para murid-Nya pergi ke Galilea dan di sanalah mereka akan melihat-Nya (bdk. Mat 28:10b). `Melihat-Nya` berarti melihat bahwa `Ia sungguh bangkit`. Mungkin, Yesus mempunyai pesan tersembunyi di sini. Ia tidak hanya ingin agar para murid-Nya mengingat semua karya dan pengajaran-Nya, tetapi Ia mau meneguhkan iman mereka akan semuanya itu dengan kebangkitanNya. Kebangkitan-Nya bagaikan meterai dan stempel yang meneguhkan semua karya dan pengajaran-Nya.

Katekismus Gereja Katolik mengatakan, `Kebangkitan terutama mensahkan apa yang telah dilakukan atau diajarkan Kristus. Semua kebenaran, juga yang tidak dapat dimengerti oleh pikiran manusia, mendapat pembenarannya setelah Kristus, oleh kebangkitan-Nya, memberikan bukti terhadap otoritas ilahi-Nya yang definitif yang telah dijanjikan` (KGK 651).

Tuhan Yesus, anugerahilah kami rahmat `melihat Engkau` di `Galilea kehidupan kami sehari-hari` dan teguhkanlah iman kami.


(Sr. M. Vincentia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.