Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







PERBUATAN BESAR ALLAH


Minggu 18 Agust 2019

Hari Raya SP Maria Diangkat ke Surga

`[...]. Sesungguhnya, mulai dari sekarang segala keturunan akan menyebut aku berbahagia, karena Yang Mahakuasa telah melakukan perbuatan-perbuatan besar kepadaku dan nama-Nya adalah kudus` (Luk 1:48-49)

Why 111:19; 12:1.3-6.10; Mzm 45:10-12; 1Kor 15:20-26; Luk 1:39-56
---o---

Hari ini Gereja Universal merayakan Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga, yang merupakan salah satu pe-rayaan penting dalam Liturgi Gereja Katolik. Mengapa? Ini-lah peristiwa iman Gereja: kebangkitan badan dan kehidup-an kekal. Seperti yang dikatakan Paulus, `[...] Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati, sebagai yang sulung [`]. [`], demikian pula semua orang akan dihidupkan kembali dalam persekutuan dengan Kristus. Tetapi tiap-tiap orang menurut urutannya: [`].` (1Kor 15:20.22.23). `Dalam urutan ini Maria adalah yang pertama` (St. Yohanes Paulus II).

Pujian `Magnificat` merupakan ungkapan dari seluruh hidup spiritual Santa Perawan Maria: Allah telah melakukan perbuatan yang besar dalam kehidupannya. Rahmat iman, membuat Maria senantiasa percaya dan taat kepada kehendak Allah. Dalam keheningan ia tetap mengikuti kehendak Allah. Meskipun terkadang jalan yang ia lalui tidak terlalu jelas, namun Maria tetap percaya kepada Allah.

St. Perawan Maria adalah model bagi setiap orang Kristen: iman kepada Allah tidak saja membuat kita mampu menyaksikan perbuatan besar yang dikerjakan Allah, tetapi juga membuat diri kita terbuka dan bekerja sama terhadap perbuatan dan karya agung Allah tsb. Oleh `ya` Maria yang penuh iman terhadap kehendak Tuhan, Putra Allah menjadi manusia dalam rahimnya!


(Sr. M. Valentina, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.