Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MELAYANI SEPERTI KRISTUS


Selasa 17 Sep 2019

Pesta S. Albertus dr Yerusalem, Usk
Pemberi Regula Karmel (P.Karm/CSE)


`[...] Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang` (Mat 20:28)

1Tim 3:1-13; Mzm 101:1-3.5-6; Luk 7:11-17
PKarm/CSE: Ef 6:10-18; Mzm 118(119):97.101-103.105.111.125.129-130; Mat 20:25-28

---o---

Tuhan Yesus mengingatkan para pengikut-Nya supaya tidak menerapkan kekerasan dan keangkuhan dalam melayani sesama, tidak seperti pemerintahan di dunia pada umumnya (bdk. Mat 20:25-26). Sebagai gantinya, semangat melayanilah yang ditekankan-Nya (bdk. Mat 20:27). Dia menjadikan diri-Nya sendiri sebagai teladan (bdk. Mat 20:28). Dia dengan sabar dan penuh kasih melayani semua orang yang datang kepada-Nya minta penyembuhan atau pembebasan dari kuasa gelap. Dengan tekun Dia membimbing kedua belas murid-Nya supaya dapat menjadi penerus karya penyelamatan-Nya ke seluruh dunia. Dia juga dengan sabar menghadapi perlakuan-perlakuan kasar dari para musuh-Nya yang akhirnya menyalibkan-Nya.

St. Albertus, patriarka dari Yerusalem, adalah seorang pengikut Yesus yang besar. Dia sangat bijaksana, sehingga sebagai uskup dia berkali-kali mendapat tugas sebagai pembawa damai bagi dua negara/kelompok yang bermusuhan. Untuk itu, dia sering mendapat surat penghargaan dan pujian dari Paus Innocensius III. Dengan tegas, namun penuh kelemah-lembutan, dia mengajarkan pentingnya berdamai dengan para musuh dan bahwa segala sifat kekerasan dan keangkuhan harus dikalahkan. Akhirnya, dia menjadi korban atas sikap dan ajarannya itu. Dia dibunuh pada 14 September 1214.

St. Albertus, doakanlah kami.


(Sr. M. Marietta, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.