Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







WASPADALAH!


Minggu 17 Nop 2019

Hari Minggu Biasa XXXIII

`Jawab-Nya: `Waspadalah, supaya kamu jangan disesatkan. Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Dia, dan: Saatnya sudah dekat. Janganlah kamu mengikuti mereka.` (Luk 21:8)

Mal 4:1-2; Mzm 98:5-9; 2Tes 3:7-12; Luk 21:5-19
---o---

Kehidupan umat Kristiani di zaman ini mengalami banyak tantangan di tengah budaya hedonis, materialistis, `budaya instant`, dsb. Keadaan ini membuat mereka dihadapkan pada konflik yang berkecamuk dalam hati. Perkembangan zaman rupanya membuat perubahan pola berpikir, bertindak, dan mengambil keputusan bagi umat Kristiani, khususnya dalam menghayati iman.

Injil Lukas 21:8 mengingatkan kita agar waspada, sehingga dapat melangkah ke depan dengan aman dan damai serta tak mudah tersesat. Di akhir tahun liturgi ini, kita diajak mawas diri, waspada, sehingga tak mudah disesatkan oleh aneka macam bentuk jebakan, godaan, rayuan, dan tipu daya iblis. Orang yang waspada diharapkan dapat bersiap-siaga serta membekali diri dengan baik dalam menghadapi apa yang akan terjadi. Aneka macam bentuk penyesatan terus terjadi dan dilakukan oleh orang jahat dan tak bermoral, dalam bentuk tawaran harta benda, pangkat/ kedudukan, dan kehormatan duniawi.

Salah satu upaya untuk dapat menghadapi godaan akan harta benda atau kedudukan adalah hidup dan bertindak sederhana dan peka akan bimbingan Roh Kudus. Kepekaan dan kesederhanaan membentengi kita terhadap tawaran-tawaran duniawi yang menarik. Akhirnya, kita dipanggil untuk setia dan taat kepada bimbingan Roh Kudus supaya tidak tersesat dalam tugas perutusan kita.


(Rm. Marsianus, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.