Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







PERTOBATAN


Minggu 08 Des 2019

Hari Minggu Adven II

`Pada waktu itu tampillah Yohanes Pembaptis di padang gurun Yudea dan memberitakan: `Bertobatlah, sebab Kerajaan Sorga sudah dekat!.` (Mat 3:1-2)

Yes 11:1-10; Mzm 72:1-2.7-8.12-13.17; Rm 15:4-9; Mat 3:1-12
---o---

Yohanes berperan mempersiapkan umat Allah untuk menerima kedatangan Tuhan. Untuk itulah dia menyerukan pertobatan. Pertobatan adalah jalan untuk menjauhi dosa, ketidaktaatan atau pemberontakan. Pertobatan juga adalah jalan untuk kembali kepada Allah (bdk. Mat 27:3). Maka, ajakan Yohanes, `Bertobatlah, sebab kerajaan Sorga sudah dekat [...]` merupakan seruan yang mendesak. Seruan tobat itu juga dinyatakan dengan membaptis banyak orang di Sungai Yordan. Wujud pertobatan ini sebagai bentuk persiapan diri untuk menerima Kerajaan Allah.

Oleh karena itu, seruan tobat ini harus ditanggapi dengan tindakan nyata. Harus ada suatu gerakan dari diri seseorang untuk kembali mengikuti jalan Tuhan. Tidak bisa tidak, harus ada pertobatan, seperti yang dilakukan oleh orang-orang Yahudi saat itu. Mereka datang dan memberikan diri mereka dibaptis di Sungai Yordan sebagai bentuk pertobatan.

Pada masa Adven ajakan tobat bukanlah sebuah pilihan. Tobat adalah jalan dan keharusan. Ajakan tobat merupakan kesempatan bagi kita untuk mempersiapkan diri dengan menerima Sakramen Tobat. Totalitas pertobatan akan menjadi obat ampuh untuk menerima kedatangan Sang Raja Damai di dalam diri kita.


(Rm. Hubertus, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.