Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Mempersembahkan Cinta


Sabtu 11 Jan 2020

Hari Biasa Sesudah Penampakan Tuhan

Ia harus makin besar, tetapi aku harus makin kecil (Yoh 3:30)

1Yoh 5:14-21; Mzm 149: 1-6.9; Yoh 3:22-30
---o---

Para murid Yohanes Pembaptis merasa khawatir karena banyak orang meninggalkan mereka dan datang kepada Yesus. Sebaliknya, Yohanes Pembaptis mengajarkan bahwa yang harus diutamakan ialah Yesus. Ia diutus untuk mempersiapkan jalan bagi Yesus, supaya orang datang kepada dan melekat kepada-Nya. Ia mengajarkan bahwa segala pekerjaan yang diakukannya adalah demi Allah dan demi cintanya kepada Allah.

Dalam hidup sehari-hari, seringkali kita merasa kecewa karena diberi tugas yang sepele dan tidak penting. Kita menginginkan pekerjaanpekerjaan yang besar dan terlihat. Padahal semua pekerjaan mempunyai nilai yang sama dihadapan Allah. St. Teresia Lisieux mengajarkan kepada kita bahwa perbuatan kecil yang dilakukan demi cinta kepada Allah, memiliki nilai yang tinggi di hadapan Allah dan dapat dipersembahkan untuk keselamatan jiwa orang lain. Contohnya, seorang suster yang mempersembahkan doa dan kurban kecinya kepada Tuhan, demi pertobatan suami dari sahabatnya, Puji Tuhan, suami sahabatnya kembalikepada keluarganya dan bertobat..

Demikian pula kita dapat melakukan hal besar dengan perbuatan `kecil.` Saat melakukannya, kita katakan kepada Yesus, `Yesus aku melakukan ini untuk Engkau. Aku persembahkan untuk keselamatan jiwajiwa.` Percayalah akan ada jiwa yang diselamatkan oleh karena perbuatan kasih kita. Pekerjaan-pekerjaan kecil kita membuat Kerajaan Allah semakin besar di bumi.


(Sr. Michelle, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.