Cukup
Senin 30 Mar 2020Hari Biasa Pekan V Prapaskah `Tuhan adalah gembalaku, takkan kekurangan aku` (Mzm 23:1) Dan 13:1-9.15-17.19-30.33-62 atau Dan 13:41-62; Mzm 23:1-6; Yoh 8:1-11 ---o---
Di dalam diri kita, akan selalu ada ruang kosong, di mana tidak ada satu hal pun yang dapat memenuhi semua keinginan dan hasrat hati kita, kecuali kehadiran Tuhan. Dengan kehendak bebas yang kita miliki, kita dapat menjadi liar tak terkendali, atau bahkan dikendalikan oleh hawa nafsu dan kuasa jahat yang turut serta menggoda untuk terus merasa tidak puas dengan apa yang kita maui. Pada akhirnya kita kehilangan kebahagiaan karena selalu merasa ada yang kurang. Bukan hanya keinginan akan harta benda, bahkan keinginan untuk dikasihi dan diakui dapat menjadi hal yang terus dikejar selama hidup, sehingga tidak pernah ada kata cukup. Yang ada hanya selalu merasa kekurangan.
Sadarilah, saat kita mau menjadikan Tuhan sebagai Gembala dalam hidup kita dan terus berpaut pada-Nya, kita akan dipuaskan. Tuhan akan menuntun kita melewati semua lika-liku kehidupan, sehingga seorang dalam balutan pakaian sederhana pun dapat memiliki wajah yang penuh sukacita, ataupun seorang kaya yang bijaksana dapat hidup dalam kedamaian. Tidak ada kekuatiran, karena percaya, Tuhan Sang Gembala yang Baik akan selalu menolong dan mencukupkan. (Sr. M. Paulina, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.