Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Motivasi yang Murni


Sabtu 25 Apr 2020

Pesta St. Markus, Pengarang Injil

`Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya` (1Ptr 5:6)

1Ptr 5:5-14; Mzm 89:2-3.6-7.16-17; Mrk 16:15-20
---o---

Sebagai murid-murid Yesus, kita semua dipanggil untuk `Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk` (Mrk 16:15). Akan tetapi dalam melaksanakan tugas perutusan ini, kita harus menyadari apa sebenarnya motivasi kita dalam perutusan dan pelayanan.

Tuhan ingin supaya para murid-Nya`kita semua` memiliki motivasi yang murni, yaitu demi meluaskan Kerajaan Allah supaya Allah semakin dikenal dan disembah. Bila kita tidak menyadari hal ini, kita akan sangat mudah jatuh dalam kesombongan dan mencari pujian bagi diri sendiri. Bila demikian, maka kita tidak memiliki upah lagi di hadapan Tuhan. Meskipun kita menduduki jabatan yang tinggi dan disegani, kita tetap harus memiliki kerendahan hati dalam tugas dan pelayanan kita. Dengan demikian kita akan mendapatkan upah di hadapan Tuhan.

Dalam suratnya, St. Petrus menggemakan kembali sabda Tuhan, `Barangsiapa merendahkan diri dia akan ditinggikan` (bdk. Mat 23:12), dan menegaskan bahwa Tuhanlah yang akan meninggikan orang yang demikian (bdk. 1Ptr 5:6).

Jadi, apa tujuan dan motivasi kita dalam tugas-tugas dan pelayanan kita? Mari kita meneladan Yesus yang rela merendahkan diri-Nya demi terlaksananya rencana keselamatan Allah di dunia.


(Sr. M. Irena, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.