Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Kuasa Tuhan


Jumat 07 Agust 2020

Pesta St. Albertus dari Trapani, Imam (O.Carm)
Pfak St. Sistus II, Paus dkk, Martir
Pfak St. Kayetanus, Imam


Sungguh, Tuhan memulihkan kebanggaan Yakub, seperti kebanggaan Israel; sebab perusak telah merusakkannya dan telah membinasakan carang-carangnya (Nah 2:2)

Nah 1:15;2:2;3:1-3.6-7; MT Ul 32:35-36.39.41; Mat 16:24-28
---o---

Kitab Nahum mengisahkan tentang kehancuran kota Niniwe dan bagaimana Allah tidak lepas tangan atas semuanya itu. Keadaan dunia kita pun tidak jauh berbeda dengan Niniwe.

Beberapa bulan yang lalu kita melihat semua media`cetak maupun elektronik, dan media sosial memberitakan wabah Covid-19 melanda seluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia. Pada saat yang hampir bersamaan, semua negara melakukan pembatasan sosial, pembatasan dan penutupan berbagai kegiatan, termasuk sekolah, kantor, sistem transportasi, dan kegiatan peribadatan. Dunia seakan dipaksa diam. Betapa dunia dengan kehebatannya tidak mampu mengatasi virus yang sangat kecil tetapi mematikan dan menyebar begitu cepat.

Di tengah ketidakberdayaan, banyak orang yang akhirnya kembali menyadari adanya kuasa yang lebih besar, yaitu kuasa Allah. Banyak orang yang dengan berbagai cara berusaha untuk menghilangkan keberadaan Tuhan. Akan tetapi Tuhan, dengan cara-Nya sendiri, akan memulihkan dan menyatakan kuasa-Nya di dunia ini.

Inilah saat di mana kita diajak untuk memberitakan kabar yang menyatakan bahwa kuasa Tuhan tidak mampu dikalahkan oleh apapun dan bahwa kepercayaan kita tidak akan sia-sia.


(Sr. M. Martha, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.