Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Memberi dengan Hati


Senin 10 Agust 2020

Pesta St. Laurensius, Diakon dan Martir

Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan hatinya, jangan dengan sedih hati atau karena paksaan, sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita (2Kor 9:7)

2Kor 9:6-10; Mzm 112:1-2.5-9; Yoh 12:24-26
---o---

Memberi adalah suatu kebajikan, apapun bentuk pemberian itu. Kemauan dan kemampuan untuk memberi merupakan anugerah dari Tuhan, bahwa kita boleh berbagi dengan orang lain, terutama kepada yang membutuhkan.

Pemberian tidak harus berupa materi. Kita bisa memberikan/membagikan pengetahuan, membagikan talenta, memberikan waktu, tenaga, nasehat, dan lain sebagainya. Ada banyak kesempatan untuk memberi dalam hidup kita sehari-hari, asalkan kita mau mengambil kesempatan tersebut.

Di dunia yang semakin maju dan modern ini, tawaran dunia semakin menggiurkan dan justru semakin membuat kita lupa apa arti hidup di dunia ini. Setiap orang sibuk dengan urusannya masing-masing dan dengan dirinya sendiri, sehingga tidak ada lagi pemberian diri satu sama lain. Banyak keluarga yang kehilangan arti bertegur sapa dan saling memberikan diri, kasih dan waktu mereka.

Apakah kita sudah melakukan kebajikan memberi ini? Tuhan menciptakan kita untuk memberikan berkat kepada mereka yang membutuhkan. Mari, kita mulai praktik kebajikan ini di dalam keluarga dengan saling memberikan diri dengan sepenuh hati.

Selamat memberi. Semoga nama Tuhan dipermuliakan dalam hidup kita.


(Sr. M. Euphrasia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.