Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Politik Yesus


Senin 17 Agust 2020

Hari Raya Kemerdekaan Republik Indonesia

`Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah` (Mat 22:21)

Sir 10:1-8; Mzm 101:1-3.6-7; 1Ptr 2:13-17; Mat 22:15-21
---o---

Yesus bukanlah seorang politikus, tetapi hidupNya bersentuhan dengan politik pada zamanNya. Yesus pernah dipaksa menjadi raja oleh orang Yahudi tetapi Ia menolak. Bahkan Ia ditangkap dan dihukum mati dengan tuduhan sebagai penjahat politik.

Yesus juga mengambil sikap arif terhadap kebijaksaan politik zaman itu. Suatu saat Yesus dimintai pendapat tentang membayar pajak kepada Kaisar, dan Ia menjawab, `Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah` (Mat 22:21). Yesus meminta mereka untuk terus mengarahkan diri kepada Allah namun tidak menutup diri terhadap urusan duniawi, apalagi memusuhinya. Hidup mengabdi Allah menjadi dasar bagi hidup kita di dunia. Sebaliknya, hidup kita di dunia menjadi perwujudan bakti kita kepada Allah.

Dalam dunia modern masa sekarang, sikap ini dijabarkan dalam dokumen Konsili Vatikan II, Gaudium et Spes nomor 52. Dokumen ini menegaskan bahwa semua umat beriman bertanggung jawab dalam urusan kesejahteraan umum dan politik. Urusan politik tidak harus dijauhi, dihindari, apalagi dimusuhi, melainkan dipandang sebagai sebuah sarana pelaksanaan kehendak Allah di dunia ini.


(Rm. Klimakus de Jesu, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.