Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Sikap Hati


Selasa 25 Agust 2020

Pfak St. Ludovikus
Pfak St. Yosef dari Calasanz, Imam


`Bersihkanlah dahulu sebelah dalam cawan itu, maka sebelah luarnya juga akan bersih` (Mat 23:26)

2Tes 2:1-3.13-17; Mzm 96:10-13; Mat 23:23-26
---o---

Dengan sangat keras Yesus mengecam ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi karena mereka penuh kemunafikan. Mereka hanya ingin disanjung, dihormati, serta dipandang sebagai yang paling benar dalam hal kesalehan dan keagamaan. Pada kenyataannya, praktik keagamaan mereka jauh dari keadilan, belas kasihan dan kesetiaan (bdk. Mat 23:23), tetapi mereka menuntut umat Israel begitu berat dan keras dengan mengatasnamakan agama. Secara lahiriah, mereka tampak saleh dan menjalankan ibadah mereka dengan penuh kesalehan. Akan tetapi, hati mereka sebenarnya penuh dengan kesombongan dan keserakahan. Itulah sebabnya Yesus menegur mereka, `Cawan dan pinggan kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan` (Mat 23:25).

Perkataan Yesus ini masih relevan bagi kita sekarang, suatu peringatan tentang sikap hati kita dalam menghayati hidup sebagai pengikut Kristus. Apakah hati kita benar-benar terarah kepada Tuhan untuk mengasihi Dia dan sesama? Apakah kita melakukan kewajiban agama hanya sekedar sebagai kebiasaan? Apakah kita beribadah, berderma dan melakukan kebajikan demi mendapat pujian, sanjungan, atau bahkan meraup keuntungan bagi diri sendiri? Apakah kita sudah membersihkan bagian dalam cawan hati kita, supaya bagian luarnya` tindakan dan perkataan kita`juga bersih?


(Clara)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.