Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Khawatir


Minggu 04 Okt 2020

Hari Minggu Biasa XXVII

Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apa pun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur (Flp 4:6)

Yes 5:1-7; Mzm 80:9.12-16.19-20; Flp 4:6-9; Mat 21:33-43
---o---

Khawatir seringkali merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dalam hidup manusia. Seringkali ketika kekuatiran itu datang apa pun yang kita usahakan, hati kita tetap tidak bisa tenang, pikiran gelisah dan bagaimanapun yang kita usahakan semua-nya hanya membuat kita gelisah.

Hari ini Tuhan mengingatkan ketika kekuatiran itu mulai timbul dalam hidup kita, kita harus membawanya kepada Allah dalam doa dan permohonan yang diikuti dengan ucapan syukur. Ternyata inilah kuncinya. Ucapan syukur akan membuat hati kita menjadi tenang. Syukur berarti ucapan terimakasih karena kita percaya bahwa ada pertolongan dalam hidup kita. Syukur mendatangkan damai sejahtera. Dan damai itu menghalau semua kekuatiran dan ketakutan serta kegelisahan kita. Allah sumber damai sejahtera menyertai kita karena itu apalagi yang perlu kita takuti.

Ya Tuhan, aku bersyukur karena melalui peristiwa yang saat ini kualami aku boleh menyaksikan betapa besar dan ajaibnya rancangan-Mu dalam hidupku. Terimakasih Tuhan atas damai sejahtera yang Kau limpahkan dalam hatiku saat ini. Dan aku percaya akan penyertaan-Mu di dalam hidupku.


(Sr. M. Laurensia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.