MENJADI SALURAN KASIH ALLAH
Senin 31 Mei 2021Pesta St. Perawan Maria Mengunjungi Elisabet ...`Diberkatilah engkau di antara semua perempuan dan diberkatilah buah rahimmu. (Luk 1:42) Zef 3:14-18 atau Rm 12:9-16; MT Yes 12:2-6 ; Luk 1:39-56 ---o---
Melukiskan kisah kunjungan Maria kepada Elisabet yang sedang mengandung 6 bulan. Bahwa ketika Elisabet mendengar salam yang diucapkan oleh Maria maka anak dalam rahimnya melonjak kegirangan dan iapun penuh dengan Roh Kudus. Maria yang membawa Yesus dalam rahimnya memberikan kesukaan besar bagi bayi yang ada dalam rahim Elisabet, demikian juga dengan Elisabet yang dipenuhi oleh Roh Kudus mengenal kebenaran tentang bayi yang ada dalam rahim Perawan Maria sebagai Tuhannya, `Siapakah aku ini sampai ibu Tuhanku datang mengunjungi aku?` (Luk. 1:43).
Peristiwa Maria yang mengunjungi Elisabet saudarinya menyadarkan kita akan pentingnya untuk selalu membawa Yesus dalam diri kita, sehingga setiap orang yang kita jumpai dapat merasakan sukacita sejati dan lebih khusus merasakan kasih Allah. Mari kita memohon doa dari St. Perawan Maria supaya kita pun senantiasa menyadari kehadiran Yesus dalam hati kita melalui kuasa Roh Kudus-Nya, selalu mengikutsertakan Dia dalam seluruh hidup kita dan menjadi berkat bagi sesama. (Sr. Rosemary, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.