Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







BERGANTUNG KEPADA YESUS SECARA TOTAL


Sabtu 19 Jun 2021

Pfak St. Romualdus, Abas

Siapakah di antara kamu yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya? (Mat 6:27)

2Kor 12:1-10; Mzm 34:8-13; Mat 6:24-34
---o---

Pada bacaan hari ini, Yesus menghibur kita dengan kata-kata-Nya `Janganlah kamu kuatir akan hidupmu! Siapakah di antara kalian yang karena kekuatirannya dapat menambah sehasta saja pada jalan hidupnya?` Dari kata-kata Yesus ini, kita diajak untuk mempercayakan seluruh hidup kita hanya kepada Yesus. Bergantung secara total kepada Yesus. Menjadikan Yesus sebagai pusat hidup kita (bdk Mat 6:33). `Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenaranNya, maka yang lain-lain akan ditambahkan kepadamu`.

Dalam menjalani hidup yang penuh tantangan dan godaan ini, kita semestinya selalu mendekatkan diri kepada Tuhan. Sebab, semakin kita dekat dengan Tuhan, hati kita menjadi lebih damai, tenang dan penuh sukacita. Sikap dan tindakan kita menjadi berkat bagi diri sendiri maupun sesama.

Selama ini apakah kita hidup dalam ketakuan dan kekuatiran? Mari kita terus menyadari akan kasih dan kerahiman Tuhan yang selalu mencukupkan kebutuhan kita.

Ya Tuhan Yesus kuatkanlah kami untuk selalu sa dar memilih yang terbaik bagi kehidupan jiwa dan keselamatan hidup kami untuk selalu setia pada


(Sr. Virgo Maria, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.