Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TIDAK BOLEH TAKUT BERTENTANGAN


Senin 12 Jul 2021

Pw St. Louise Martin dan St. Zelie Martin (P.Karm/CSE)

Aku datang bukan untuk membawa damai, melainkan pedang (Mat 10:34)

Kel 1:8-14.22; Mzm 124:1-8; Mat 10:34 - 11:1
---o---

Yesus, Raja Damai, mengatakan bahwa Ia datang tidak untuk membawa damai, tetapi pedang. Ia datang untuk memisahkan orang dari orang tua-nya, bahkan musuh orang ialah orangorang seisi rumahnya (ay.36). Jadi, seorang Kristiani cinta damai atau permusuhan?

Yesus datang membawa damai sejati, tidak seperti yang diberikan dunia (bdk. Yoh 14:27). Seorang kristiani sangat cinta damai. Ia sangat membenci pertentangan, dan permusuhan, namun ia tidak boleh takut terhadap itu. Kalau ia takut pertentangan, ia akan kehilangan ke-Kristiani-annya. Kenapa? Karena, ia tidak berani menentang arus non-Kristiani dari dunia sekitarnya, bahkan dari orang-orang terdekatnya, arus ide, nilai, semangat, dan sebagainya. Ia akan hanyut mengikuti arus itu, dan akhirnya hancur tak berbentuk, larut di dalamnya. Rasul Paulus mengatakan, janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaruan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah, apa yang baik, yang berkenan kepada Allah (Rm 12:2).

Seorang Kristiani tidak suka damai palsu dunia, damai yang tidak berpijak pada kehendak Tuhan.

Mari mohon rahmat keberanian!


(Sr. M. Andrea, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.