MENCINTAI SESAMA
Jumat 10 Sep 2021Hai orang munafik, keluarkanlah dahulu balok dari matamu, maka engkau akan melihat dengan jelas ... (Luk 6:42b) 1Tim 1:1-2.12-14; Mzm 16:1-2.5.7-8.11
Luk 6:39-42 ---o---
Kata-kata Yesus ini keras di telinga orang-orang munafik, yaitu orang yang nampak baik di luar, sehinga mereka tidak ada toleransi dengan sesama, yang kelihatan kekurangannya. Yesus secara blak-blakan menunjuk kepada `orang baik,` atau `orang saleh` itu agar melihat keadaan/kondisi, melihat dirinya sendiri, sebelum menegur atau memperbaiki orang lain alias harus mawas diri sendiri dulu sebelum menegur/memperbaiki orang lain.. Jadi mawas diri itu yang utama dan akhirnya tidak jadi menegur/memperbaiki orang lain, karena yang dlihat di saudaranya itu sama atau lebih sedikit dari pada yang ada padanya.
Yesus mau supaya murid-murid-Nya `tidak mengadili` dan `tidak menghakimi,` tapi supaya mereka `mengampuni` dan `memberi `.
Hal ini sulit kita lakukan dengan kekuatan sendiri tapi kita belajar dari Paulus untuk mempercayakan hal itu kepada Allah. Juga seperti si pemazmur, `yang senantiasa memandang kepada Tuhan` (bdk. Mzm 16:8a).
`Tuhan bantulah aku untuk melihat dirku dan sesamaku sebagaimana adanya.` Amin. (Sr. M. Vianney, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.