Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TEMPAT SURGAWI


Selasa 26 Okt 2021

Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan,...(Rm 8:18)

Rm 8:18-25; Mzm 126:1-6; Luk 13:18-21
---o---

Pernahkah anda datang ke suatu tempat asing, tetapi merasa seperti telah lama mengenalnya dan Anda merasa nyaman berada ditempat tersebut? Mengenai surga Santa Teresa Avila berkata, kita tak akan merasa seperti pergi ke negara asing, tetapi seperti pergi ke kota kita, karena itu adalah kota tempat seseorang yang sangat kita kasihi dan yang mengasihi kita. Dapatkah anda membayangkannya betapa membahagiakannya tempat tersebut. Kita akan bertemu muka dengan muka dengan Allah yang mengasihi dan merindukan kita.

Dunia ini adalah tempat persinggahan sementara, sehingga apapun yang kita alami, segala penderitaan dan kesulitan adalah untuk memurnikan kita dan agar kita dapat bertekun. Persembahkanlah segala sesuatunya kepada Allah yang selalu menjadi kekuatan kita. Karena apa yang kita derita demi Kristus, tidak sebanding dengan kemuliaan yang akan dinyatakannya bagi kita. Inilah yang menjadi pengharapan kita saat di dunia ini.


(Sr. M. Louisa, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.