Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







CINTA ADALAH PEMBERIAN DIRI


Minggu 31 Okt 2021

Hari Minggu Biasa XXXI

Kasihilah Tuhan, Allahmu .... Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri (Mrk 12:30-31)

Ul 6:2-6; Mzm 18:2-4.47.51; Ibr 7:23-28; Mrk 12:28-34
---o---

Kasih / Cinta adalah satu kata yang menarik menjadi bahan pembicaraan, tema untuk membuat film, cerpen, komik, dan lagu. Cinta membuat seseorang bahagia dan sukacita, juga Cinta membuat orang yang lain menderita dan merana.

Hari ini Yesus mengajarkan kita tentang cinta. Cinta yang berasal dari Allah sendiri sebagai Sang Sumber Cinta (bdk 1 Yoh 4:7). Dengan Cinta yang kita terima dari Allah, kita mampu untuk memberikan Cinta kepada Allah, sesama dan diri sendiri. Cinta adalah suatu pemberian diri, pengorbanan diri, pengosongan diri. Cinta diberikan bukan karena keterpaksaan atau tuntutan, tetapi karena hati yang telah dibakar oleh Sang Cinta.

Kita bisa memberi sesuatu apabila kita memilikinya. Kita sudah menerima cinta itu dan Yesus meminta kita untuk membagikannya. Cinta bukan untuk digenggam oleh tangan kita, tetapi untuk dibagikan melalui hati kita. Yesus meminta kita bukan hanya memberikan cinta ala kadarnya, atau cinta monyet. Tetapi memberi dengan sikap radikal, yaitu : dengan segenap hati, dengan segenap jiwa, dengan segenap akal bumi dan dengan segenap kekuatan... Intinya dengan seluruh keberadaan kita sebagai manusia. Mari kita saling berbagi Cinta.


(Sr. M. Alphonsa, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.