KEMURAHAN HATI
Senin 22 Nop 2021Pw St. Sesilia, Perawan dan Martir ..., tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, bahkan ia memberi seluruh nafkahnya` (Luk 21: 4) Dan 1:1-6.8-20; MT Dan 3:52-56; Luk 21:1-4 ---o---
Bacaan Injil hari ini tentang pemberian atau persembahan sebagai tanggapan terhadap sabda Allah. Ada orang yang memberikan persembahannya dalam jumlah yang besar untuk sesamanya yang membutuhkan atau pun untuk Gereja. Ia memberi dari kelebihannya. Ada yang memberi dengan tulus hati, namun ada juga yang memberi untuk memegahkan dirinya. Tidak jarang kita pun menjumpai mereka yang memiliki penghasilan kecil, namun dengan rela hati dan penuh cinta memberi untuk kepentingan bersama.
Dengan kata lain `persembahan besar` tidak selalu mempunyai makna yang besar. Belum tentu `sebutir beras atau secangkir air kecil` hanya dicatat di bagian akhir `buku persembahan`.
Ukuran untuk menilai jasa atau kebaikan tidak tergantung pada `jumlah` tetapi pada kemurahan hati si pemberi. Hanya Yesus yang dapat melihat kemurahan hati dari setiap kita, seperti yang telah dilakukan oleh seorang janda miskin itu. Demikian juga kita, perlu belajar untuk `melihat` dengan `mata dan hati seperti Yesus.` (Sr. Janetta, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.