Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







MENURUTI PERINTAH TUHAN


Rabu 29 Des 2021

Hari Kelima dalam Oktaf Natal

Tetapi barangsiapa menuruti firman-Nya, di dalam orang itu sungguh sudah sempurna kasih Allah... (1Yoh 2:5)

1Yoh 2:3-11; Mzm 96:1-3.5-6; Luk 2:22-35
---o---

Dalam bacaan pertama hari ini, Yohanes mengatakan bahwa hanya orang yang menuruti perintah dan firman Tuhan bisa disebut orang yang mengenal Allah dan di dalam orang itu kasih Allah menjadi sempurna. Sedangkan dalam Injil hari ini, Tuhan Yesus, Bunda Maria dan Santo Yosef menjadi teladan yang hidup bagi kita semua dengan perbuatan mereka sendiri.

Bunda Maria sebagai Ibu Putra Allah dan Santo Yosef sebagai ayah Yesus, walaupun mempunyai identitas istimewa di hadapan Tuhan, tetapi mereka dengan rendah hati mau membawa Yesus ke Yerusalem dan menyerahkan-Nya kepada Tuhan seturut hukum Tuhan. Tuhan Yesus sebagai Putra Allah yang Mahatinggi juga merelakan diri-Nya untuk dipersembahkan sesuai dengan yang difirmankan Tuhan. Kasih Allah menjadi sempurna di dalam mereka bukan karena identitas mereka yang istimewa, melainkan apa yang mereka lakukan.

Kita sebagai pengikut Yesus Kristus, sebagai putra putri Bunda Maria dan Santo Yosef, juga harus meneladani mereka dalam kehidupan sehari-hari. Berusaha untuk menuruti perintah dan firman Tuhan, sehingga kasih Tuhan yang sudah ada dalam diri kita menjadi sempurna.


(Sr. Maria dari Hati Kudus Yesus, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.