Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







Jangan Lupa embawa Yesus


Sabtu 29 Jan 2022

Mereka meninggalkan orang banyak itu lalu bertolak dan membawa Yesus beserta dengan mereka dalam perahu .... (Mrk 4:36)

2Sam 12:1-7.10-17; Mzm 51:12-17; Mrk 4:35-41
---o---

Dalam bacaan Injil pada hari ini kita membaca kisah para murid menghadapi taufan yang dahsyat. Tapi mereka tidak binasa karena mereka membawa Yesus beserta dengan mereka. Setelah melayani orang banyak itu, para murid meninggalkan mereka dan bertolak bersama Yesus. Sejenak tinggal bersama Yesus. Meninggalkan segala pekerjaan duniawi untuk berelasi dengan Tuhan. Dengan demikian kita dapat melihat karya Allah yang besar. `Siapa gerangan orang ini, sehingga angin dan danau pun taat kepada-Nya?` Kita dapat membawa Yesus setiap saat dalam segala aktifitas kita dengan menyerukan Nama-Nya yang kudus, `Ye..sus`.

Mari kita membawa Yesus dalam perahu kehidupan kita dan mohon rahmat iman dari-Nya supaya saat badai hidup menerpa, perahu kita tidak sampai tenggelam, tapi semakin memperkuat kepercayaan kita kepada-Nya.


(Sr. M. Gregoria, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.